Minggu, 15 Januari 2012

CARA BELAJAR YANG EFEKTIF

A. TUJUAN
1. Umum
Tujuan Secara umum Membantu siswa agar dapat mengembangkan potensi-potensi dalam belajar yang efektif, baik secara eksternal maupun internal, serta rasa percaya diri dalam berintegrasi dengan lingkungannya serta kemampuanya
2. Khusus
secara khusus agar siswa di dalam  belajar dapat memahami kiat-kiat belajar efektif dan dapat mengaplikasikannya dalam proses belajar.

B. PELAKSANAAN
1. Pendahuluan
Dalam keseluruhan proses pendidikan, kegiatan belajar mengajar merupakan kegiatan yang paling pokok. Hal ini berarti bahwa berhasil tidaknya pencapaian tujuan pendidikan banyak bergantung kepada bagaimana proses belajar mengajar dirancang dan dijalankan secara profesional. Pembelajaran pada hakikatnya adalah proses interaksi antara peserta didik dengan lingkungannya, sehingga terjadi perubahan perilaku ke arah yang lebih baik. Dalam pembelajaran, tugas guru adalah untuk menolong dan membimbing anak didik memperoleh perubahan dan pengembangan skill (keterampilan), attitude (sikap), appreciation (penghargaan), dan knowledge (pengetahuan). Guru sebagai komponen utama dalam dunia pendidikan dituntut untuk mampu mengimbangi bahkan melampaui perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkembang dalam masyarakat. Melalui sentuhan guru di sekolah diharapkan mampu menghasilkan peserta didik yang memiliki kompetensi tinggi dan siap menghadapi tantangan hidup dengan penuh keyakinan dan percaya diri yang tinggi. Sekarang dan ke depan, sekolah (pendidikan) harus mampu menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, baik secara keilmuan (akademis) maupun secara sikap mental. Agar guru mampu mengemban dan melaksanakan tanggung jawabnya ini, maka setiap guru harus memiliki berbagai kompetensi yang relevan dengan tugas dan tanggung jawab tersebut. Dia harus menguasai cara belajar yang efektif, harus mampu membuat model  satuan pelajaran, mampu memahami kurikulum secara baik, mampu mengajar di kelas, mampu menjadi model bagi siswa, mampu memberikan nasihat dan petunjuk yang berguna, menguasai teknik-teknik memberikan bimbingan dan penyuluhan, mampu menyusun dan melaksanakan prosedur.

Soal : Bagaimana cara mengatur belajar anda?

2. Inti cara belajar yang efektif
     A. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam belajar
         1. Dirimu sendiri
Sebaiknya,didalam belajar yang efektif itu harus mempunyai minat yang menunjang dalam prestasinya,serta mempunyai niat juga kesadaran yang tinggi dan semangat untuk belajar agar bias meraih prestasi yang lebih baik dan optimal.

            2. Tempat belajar
Seharusnya,di dalam belajar yang efektif itu harus di lakukan dengan tepat waktu sesuai dengan jadwal yang sudah di buat agar dapat terlaksana dengan baik.kalau bisa tempatnya harus bersih.tenang,teduh,sepi,nyaman dan rapi supaya anda dapat belajar dengan konsentrasi dan tidak merasa terganggu,dan apa yang sedang di pelajari dapat mudah kita pahami. Apa bila ada fasilitas dapat anda pergunakan untuk belajar agar dapat lebih mudah untuk menunjang belajar yang efektif.


            3.Bahan yang di pelajari
Seharusnya anda terlebih dahulu dapat memahami bahan-bahan yang akan di pelajari,apakah sudah sesuai dengan apa yang sudah di ajarkan oleh guru anda. Jika anda kurang dapat mengerti atau belum bisa memahami bahan yang sudah di pelajari anda boleh menanyakan ke gurunya sesuai dengan bahan materi tersebut. Supaya bahan yang di pelajari dapat di mengerti dengan jelas dan sesuai dengan materi yang di ajarkan agar dapat anda kuasai, maka proses belajar yang efektif akan berjalan dengan baik.

            4. Waktu belajar
Sebaiknya,waktu belajar itu jangan terlalu lama,jangan terlalu tergesa-gesa,pelan-pelan tapi dapat anda mengerti. Dan belajar yang efektif itu harus di lakukan dengan teratur dan setiap hari belajar memerlukan waktu yang tidak lama karena agar anda merasa tidak jenuh dalam memahami materi tersebut dan anda dapat beajar dengan efisien.
           
B. Bagaimana cara belajar dengan baik
Pertama, Niat dan berdoa. Kalau tidak ada niat, belajar sekeras apapun tidak ada gunanya. Berdoalah kepada Tuhan YME agar proses belajar dapat dimudahkan oleh-Nya. Kedua, Membaca. Kamu harus rajin membaca, karena dengan membaca, wawasan kita akan bertambah luas. Ketiga, Selalu membuat ringkasan pelajaran. Bagian-bagian penting dari pelajaran sebaiknya dibuat catatan di kertas atau buku kecil yang dapat dibawa kemana-mana, sehingga dapat dibaca di mana pun kita berada. Keempat, Rajin mengulang pelajaran. Jangan bosan mengulang apa yang baru saja dipelajari, sehingga diharapkan hal yang sudah dipelajari selalu tersimpan di ingatan kita. Kelima, Belajar dengan serius dan tekun. Ketika belajar di kelas dengarkan dan catat apa yang guru jelaskan. Catat yang penting karena bisa saja hal tersebut tidak ada di buku dan nanti akan keluar saat ulangan atau ujian. Keenam, Hindari belajar berlebihan. Bila menjelang ujian, biasanya para pelajar belajar semalam suntuk alias sistem SKS (sistem kebut semalam). Cara seperti ini sebaiknya dihindari, karena pelajaran yang kamu pelajari pun tidak akan masuk sepenuhnya dan dapat merusak kesehatan juga. Justru, bila esok harinya kamu akan ujian, ada baiknya kamu tidur tepat waktu. Ketujuh, Aktiflah dalam bertanya. Jika ada hal yang belum jelas, maka tanyakanlah kepada guru, teman atau orang tua. Semakin banyak bertanya, maka kita akan selalu ingat dengan jawabannya. Kedelapan, Belajar kelompok. Belajar kelompok juga merupakan kegiatan belajar yang menyenangkan. Dengan adanya teman, acara belajar kamu jadi lebih semangat dan bisa sama-sama mencari jawaban dari soal yang paling sulit sekalipun.

3. SARAN
Jika anda ingin belajar secara efisien dan optimal maka seharusnya anda melakukan belajar itu setiap hari secara dan secara rutin,dan pada diri anda sendiri semestinya mempunyai semangat dan tanggung jawab untuk memperoleh nilai yang lebih baik.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2010 Dotcom Internet All rights reserved.
Wordpress Theme by Templatesnext . Blogger Template by isfan